Dan segalanya Kami menciptakan berpasang-
pasangan agar kamu mengingati (kebesaran Allah)
Tafsir Ayat
Semua makhluk itu berpasang-pasangan, bumi dan langit, malam dan siang hari,
matahari dan rembulan, daratan dan lautan, terang dan gelap, iman dan kafir, mati dan
hidup, celaka dan bahagia, serta surga dan neraka, hingga semua makhluk hidup dan
tetumbuhan pun demikian pula. Yakni agar kamu mengetahui dengan yakin bahwa
Tuhan Yang Menciptakan semuanya itu adalah Esa, tiada sekutu bagi-Nya.
Asbabun Nuzul
Selanjutnya Allah ﷻ menerangkan bahawa Dia menciptakan segala macam kejadian dalam
bentuk yang berlainan dan dengan sifat yang bertentangan. Iaitu setiap sesuatu itu merupakan
lawan atau pasangan bagi yang lain. Semuanya itu dimaksudkan agar manusia ingat dan sedar
serta mengambil pelajaran dari semuanya, sedangkan Allah Maha Esa tidak memerlukan
pasangan. Dengan demikian hanya Allah yang tidak memerlukan yang lain. Sehingga mengetahui
bahwa Allah-lah Tuhan yang Maha Esa yang berhak disembah dan tak ada sekutu bagi-Nya.
Teori Sains
Dia menjadikan segala sesuatu yang menjadi sebab tetap hidupnya haiwan (ada jantan ada betina)
agar kamu dapat mengembangbiakkannya dan mengurusnya sehingga mendapat berbagai manfaat
darinya. Semuanya untuk menunjukkan kebesaranNya dan meyakinkan bahawa penciptanya adalah
Tuhan Yang Maha Esa, tiada sekutu bagiNya dan ibadah hanyalah kepadaNya.